Rekrutmen Guru Sekolah Indonesia di Luar Negri
Guru Sekolah Indonesia di Luar Negri |
Art4beng 02 - 1 - 2016
Dalam rangka mempersiapkan calon pengganti Guru sekolah Indonesia di Kuala Lumpur, Yongan dan Tokyo yang telah berakhir masa tugasnya pada tahun 2015, Kementrian Pendidikan dan kebudayaan RI membuka kesempatan bagi Guru Non-PNS yang memenuhi persyaratan, serta berminat untuk diangkat menjadi Guru Sekolah Indonesia di Luar Negri berdasarkan perjanjian kerjasama selama 2 (dua) tahun dan dapat diperpanjang sesuai dengan kebutuhan. Adapun Guru yang dibutuhkan adalah Guru Pelajaran Bahasa Indonesia sebanyak 2 (dua) penempatan di Yangon dan Tokyo, Guru Mata pelajaran PAI 1 orang untuk di Tokyo, Guru Biologi 1 orang di Kuala Lumpur serta Guru kelas 2 (dua) orang untuk di Kuala Lumpur.
Adapun persyaratannya adalah
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Berusia maksimal 40 tahun per tanggal 1 januari 2017
3. Sehat jasmani dan rohani dan bebas NARKOBA
4. Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau PNS
5. Berijazah S-1 dengan minimal IPK 3.00
6. Memiliki Sertifikat Pendidik
7. Memiliki NUPTK
8. Pengalman Mengajar minimal 5 Tahun
9. TOEFL minimal 6.0
Demikian Rencana Jadwal rekrutmen Calon GURU SLIN
* 31 Desember 2015 Pengumuman resmi
* 31 Desember 2015 sd 15 Januari 2016 Waktu pendaftaran
* 16-17 januari 2016 seleksi kualifikasi calon pelamar
* 18 Januari 2016 Pengumuman Hasil seleksi kualifikasi
* 19-31 januari 2016 Pemberkasan Dokumen Administrasi
* Selanjutnya Pengumuman Seleksi Guru SILN silahkan Download DISNI
Tata cara Pendaftaran
# Calon pelamar yang berminat mengikuti proses seleksi kualifikasi dapat mengisi formulir pada tautan https://docs.google.com/forms/d/122JA2Gemu9O63RWIOdpCRPvqVpculZ1jzdeSpdLmbMU/viewform?c=0&w=1
Calon pelamar tidak diperkenankan untuk mengirimkan berkas persyaratan atau dokumen apapun kepada Kemendikbud pada tahapan pendaftaran.
Pelamar tidak dipungut biaya apapun
Info Lebih lanjut HUB :
Admin Fasilitasi Atdikbud dan SILN
Bagian Fasilitasi Internasional, Biro Perencanaan dan KLN
Kemendikbud RI
Bagian Fasilitasi Internasional, Biro Perencanaan dan KLN
Kemendikbud RI
Telp. 021 5711144 Pswt. 2617
0 Response to "Rekrutmen Guru Sekolah Indonesia di Luar Negri"
Posting Komentar
terimakasih